Sudah 96 Persen Urus Izin IPW Dan IPR Senggi, Yonas Harapkan Dukungan Bos² Tambang Emas

Foto: Yonas Nak, SH.

Keerom Papua, Kabar Daerah. Mantan Kepala Distrik Senggi dan Ketua aktif Koperasi Tambang Cahaya Timur Nambus Yonas Nak, SH di Senggi mengatakan, upaya yang dilakukannya selama ini untuk memperoleh legalitas demi kepentingan masyarakat adatnya sendiri di lokasi Tambang Emas di distrik Senggi, sudah hampir rampung~membuahkan hasil.

Keterangan itu disampaikannya pagi ini melalui chat Whats’App, pukul 09:01 WIT.

“Saya sudah urus semua syarat koperasi tambang, tapi yang jadi kendala saat ini soal dana saja untuk pemetaan dan titik koordinat.

96% saya sudah lengkapi persyaratannya, tinggal 4% ini yang hanya terkendala masalah dana.

Tim teknis pertambangan provinsi memerlukan dana untuk kegiatan itu, sementara saya sendiri pribadi dan koperasi tidak punya dana sebesar itu”, terang Yonas kepada wartawan dengan menulis jumlah besaran angka rupiah yang diperlukan.

Demi memuluskan semua kebutuhan untuk memperoleh legitimasi perizinan tambang dari pemerintah, Yonas pun sangat berharap adanya keterlibatan serta dukungan semua pihak, terutama sekali para Big Bos Tambang Emas di Senggi.

“Sementara ini saya masih usaha mencari donatur.

Ada Penambang Emas yang sudah saya hubungi tapi mereka menolak untuk membantu.

Hanya tinggal dua syarat ini yang menentukan untuk dapatkan IPW dan IPR, maka saya selaku ketua koperasi bisa dapat persetujuan dari kantor PTSP Provinsi Papua.

Itu ada dua (2) ijin, yaitu  ijin Pertambangan Wilayah dan Ijin Pertambangan Rakyat, IPW dan juga IPR.

Mengurus ini tidak begitu sulit, asalkan mereka juga bisa mendukung upaya yang saya lakukan.

Ini kan untuk kepentingan masyarakat adat saya di Senggi yang punya lokasi terutama sekali, tetapi juga kepentingan para pengusaha tambang emas itu ada termasuk di dalam.

Semoga mereka semua bisa sama-sama mendukung perjuangan saya. Itu harapan saya”, tulis Yonas menyampaikan kepada pemimpin redaksi media papua.kabardaerah.com (Minggu Pagi, 24 Desember 2023).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *